Tuesday, April 7, 2015

Resep Sop Ikan Batam

Kalau ke Batam, sup ikan ini adalah menu yang wajib untuk dicicipi. Rasanya yang gurih segar tetapi ikannya lembut lumer di mulut dan tidak berbau amis. Sayur asin dan tomat hijaunya membuat sup in benar-benar segar. Sup ini mudah sekali dibuat. Semua bahan tinggal cemplang-cemplung. Cepat pula cara memasaknya.


Bahan-bahan yang diperlukan:
350 gram ikan tenggiri tanpa tulang, iris-iris melintang
1/2 sendok teh air jeruk nipis
1 1/2 liter  air
1 sendok makan ebi sangrai, dihaluskan
2 sendok makan bawang merah goreng, dihaluskan kasar
2 1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
125 gram sawi asin, dipotong-potong
1 sendok makan kecap ikan
3 buah tomat hijau, dipotong-potong sesuai selera
4 tangkai kemangi,iris kasar


Cara membuatnya:
Ikan tenggiri dilumuri dengan ari jeruk nipis. Sisihkan.

Dalam sebuah panci, rebuslah air, ebi sangarai, garam, merica, bawang goreng sampai mendidih dan keluar bau harumnya. Kemudian tambahkan ikan tenggiri. Masak sampai berubah warnanya. Masukkan kecap ikan, tomat hijau dan sawi asin.
Didihkan sampai mendidih dan ikan matang. Matikan api dan tambahkan daun kemangi. Aduk-aduk rata. Siap untuk dihidangkan.



No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...