Thursday, March 12, 2015

Resep Donat Tanpa Telur Tanpa Kentang (No Egg Donut Recipe)

Mau bikin donat tapi tidak punya telur ataupun kentang. Jangan khawatir donut di bawah ini resepnya tanpa telur dan kentang tapi hasilnya masih tetap lembut. Kuncinya adalah jangan terlalu lama nguleninnya, juga adonan jangan terlalu padat. Pasti hasilnya empuk deh.


Bahan yang diperlukan:
1/4 kg terigu
4 sendok makan gula pasir
1/2 sendok makan ragi instant
2 sendok makan margarin
2 sendok makan susu bubuk
air dikira-kira banyaknya sampai adonan kalis dan bisa dibentuk


Cara membuatnya:
Semua bahan di aduk menjadi satu kecuari margarin. Setelah adonan kalis baru diberi margarin. Uleni dan banting-banting sampai kalis.

Istirahatkan adonan selama 1 jam dalam suhu ruang. Kemudian kempiskan dan bentuk.
Istirahatkan kembali selama 20 menit.

Goreng dengan minyak panas sampai kecoklatan. Angkat dan tiriskan.






No comments:

Post a Comment