Monday, March 10, 2014

Resep Choi Pan (Choi Pan Dumpling Recipe)

Salah satu kudapan yang sangat populer di daerah Pontianak. Kue ini disebut juga cai kueh. Isiannya sih biasanya bengkuang tapi untuk cai kueh bisa diisi dengan daun kucai. Jenis kue ini termasuk keluarga dim sum. Kulitnya transparan seperti hakau. Disajikan dengan saus sambal atau saus asam manis. Rasanya sangat khas amoi..tapi ini halal karena terbuat dari sayuran dan udang kering.


Adonan kulit :
90 gr tepung tepung beras
10 gr tepung sagu
1/4 sdt garam
200 ml air
1 sdm minyak jagung

Isi:
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
3 bh bengkoang, potong sebesar korek api

5 sdm udang kering, dihaluskan
garam secukupnya
lada secukupnya
gula secukupnya

Cara membuat kulit : 

Campur semua bahan untuk kulit menjadi satu dan aduk rata. Kemudian masak dengan api kecil sehingga kalis. Harus diaduk-aduk terus supay tidak gosong. Angkat dari api dan dinginkan.

Untuk isi:
Tumis bawang merah dan bawang putih. Kemudian masukan udang kering, aduk sampai harum. Kemudian masukkan bengkoang dan bumbu. Aduk rata sampai bengkoang agak layu. Angkat dan dinginkan. 

Cara membentuknya: ambil sedikit bahan adonan. Bentuk bulat dan pipihkan. Kemudian beri isian. Bentuk seperti setengan lingkaran. Kukus choi pan selama kurang lebih 10 menit atau sampai kulitnya transparant dan berkilat. Angkat. Taburi dengan minyak bawang putih. 


Sajikan dengan saus sambal atau saus asam manis. 




Choi Pan/Cai Kue

No comments:

Post a Comment